header photo anigif_zps2629cc65.gif

Thursday, May 14, 2015

Pantai Pandawa- Mutiara dari Bali


               Bali memang terkenal akan keindahan pantainya, tak heran jika pulau ini dijuluki sebagai pulau Dewata. Selain keindahan panorama alamnya, budaya adat masyarakat yang masih kental serta keramahtamahan penduduknya menjadikan bali sebagai tujuan utama turis domestik hingga manca Negara. Sebagai daerah wisata, pemerintah bali tentunya berupaya membuka inovasi-inovasi destinasi menarik di sini. Bagi kalian yang sudah sering ke Bali, tak ada salahnya mengunjungi pantai yang satu ini. namanya pantai Pandawa, pantai yang dikenal sebagai pantai perawan di Bali, ya karena memang baru tahun 2013 ini pantai Pandawa dibuka sebagai destinasi pariwisata di Bali, sudah 2 tahun memang namun popularitas namanya semakin merangkak naik.
             
   Pantai yang terletak di desa kutuh, nusa dua, pantai ini diambil dari nama ksatria dalam cerita wayang yaitu panca pandawa, hal itu terlihat jelas disisi kiri jalan apabila memasuki pantai ini, ada replika patung ksatria panca pandawa yaitu Yudisthira, arjuna, bima, nakula dan sadewa . Pemandangan menuju pantai Pandawa terbilang unik, karena kita akan disuguhi oleh akses jalan yang masih belum sempurna rapi yang membelah tebing-tebing kapur.
·         How to get there: Bali memang terbilang sulit untuk transportasi umum, di sini kita harus menyewa motor atau mobil. Tapi jangan khawatir, untuk mencapai pantai Pandawa ada dua cara yaitu menggunakan kendaraan pribadi dan kendaraan umum. Untuk kendaraan pribadi, kalian bisa melewati jalan baypass, lalu dari lampu merah Hardys belok kiri, lurus terus hingga menemukan STP (Sekolah Tinggi Pariwisata Bali) setelah menemukan spanduk “Pantai Pandawa” belok kiri tepat disebelah bengkel motor.  Untuk kendaraan umum, dari Kuta kalian bisa menggunakan bis Sarbagita Rp 3500 lalu lanjut menggunakan mini sarbagita berwarna silver dengan rute Tanjung Benoa-GWK. Untuk naik mini sarbagita, Kalian turun di halte sarbagita Hardys lalu menyebrang dan kalian bisa menunggu bis dari sana. Untuk harga mini bus sarbagita harganya Rp 3500, tepat turun di depan spanduk “Pantai Pandawa.”
·         How things to do: di pantai ini kalian bisa melakukan surfing, swimming, sunbathing, bahkan fishing jika airnya sedang surut. Pantai dengan pasir putih dan airnya yang berwarna torquise kebiruan serta terumbu karang yang masih terawat dengan indahnya, sangat disarankan bila anda melakukan snorkeling di sini. Karena terbilang pantai baru, maka belum banyak water sport yang terdapat di pantai ini, untuk saat ini hanya terdapat kano yaitu dari harga 15.000-30.000/jamnya.
·         Food: Tak usah khawatir untuk urusan perut anda, disini banyak terdapat warung-warung disepanjang pantai yang dapat memenuhi perut anda yang lapar. Bermacam makanan mulai dari pop mie, bakso, burger, sandwich, mie dll. tentunya dengan harga yang pas di kantong.
Untuk biaya masuknya juga masih terbilang murah yaitu Rp 5000 untuk motor, 10.000 untuk mobil dan 2000 untuk pejalan kaki. Murah bukan???tertarik untuk datang ke destinasi baru ini yang sedang naik daun namanya ini??
* another pictures Pandawa Beach


 

No comments:

Post a Comment

Komentar adalah sepenuhnya tanggung jawab dari pengomentar.
Pihak Yulutrip tidak bertanggung jawab dengan segala isi yang terkandung dalam komentar.
salam \0/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...